Revitalisasi Pelabuhan, Layanan Kapal Roro Rute Batam-Karimun Ditutup Sementara

Ilustrasi. Kapal roro sedang sandar di Pelabuhan Punggur Batam. Foto: Asdp.id

BATAM – Rute kapal Roro dari Batam ke Karimun akan ditutup sementara mulai 14 September 2024 hingga 28 Desember 2024.

Penutupan ini dilakukan seiring dengan pelaksanaan rehabilitasi Pelabuhan Roro Parit Rempak di Karimun, yang mencakup perbaikan dermaga dan pemasangan fender baru. Langkah ini diambil untuk meningkatkan keselamatan dan kenyamanan pengguna jasa.

General Manager ASDP Batam, Hermin Welkis, menjelaskan bahwa rehabilitasi ini akan berlangsung selama tiga bulan.

“Penutupan dilakukan karena dermaga saat ini sedang dalam perbaikan, dan tim teknisi telah meninjau lokasi untuk memastikan durasi pengerjaan,” ujarnya, Rabu (11/9/2024).

Proses perbaikan ini bertujuan memperbaiki struktur dermaga, termasuk movable bridge (MB), dan memasang fender sebagai upaya menjaga kualitas layanan serta keselamatan pengguna jasa.

Selama masa perbaikan, penumpang dan kendaraan logistik yang biasa menggunakan rute ini diimbau untuk mencari alternatif transportasi lainnya.

“Permintaan penumpang dan kendaraan ke Karimun tetap tinggi, terutama untuk kendaraan logistik, namun untuk sementara waktu kami mengarahkan pengguna untuk memilih opsi transportasi lain,” kata Hermin.

Penutupan rute ini diharapkan dapat mengoptimalkan hasil perbaikan sehingga nantinya pelabuhan bisa kembali melayani dengan lebih baik dan aman bagi semua pengguna jasa.

SIG